Generator set atau yang lebih dikenal sebagai genset merupakan perangkat yang mampu menghasilkan daya listrik. Karena fungsinya yang sangat vital untuk menghasilkan listrik tanpa tergantung dengan PLN, tidak heran jika genset marak digunakan oleh masyarakat terutama dalam beberapa acara tertentu. Perangkat ini terdiri dari dua perangkat yang berbeda yaitu generator dan mesin.
Mesin generator pada genset terbagi menjadi dua pilihan, yaitu mesin diesel yang menggunakan bahan bakar solar dan mesin yang menggunakan bahan bakar bensin. Sedangkan untuk generator merupakan kumpulan bahan tembaga yang terdiri dari rotor dan stator. Tempat jual genset biasanya menyediakan dua pilihan genset ini.
Cara Memilih Genset Berkualitas
Mengingat pentingnya penggunaan alat ini untuk menghasilkan listrik, tentunya Anda perlu memperhatikan beberapa hal ketika memilih genset. Berikut adalah beberapa tips yang sangat membantu untuk mendapatkan genset dengan kualitas yang baik.
- Ketahui kebutuhan listrik
Baik untuk penggunaan rumah maupun penggunaan pada acara tertentu, Anda perlu mengetahui kebutuhan listrik yang akan digunakan. Mengingat Harga Genset Cummins cukup mahal, sebaiknya sebelum memutuskan untuk membeli genset, tentukan jenis dan jumlah peralatan serta daya listrik yang akan dikonsumsi. Dengan demikian, Anda bisa dengan mudah menentukan daya genset sesuai dengan kebutuhan.
- Memilih genset dengan daya yang sesuai
Apabila Anda sedang memilih genset untuk digunakan di rumah, Anda perlu mengetahui bahwa pada dasarnya ada dua jenis genset yang biasa dipakai untuk kebutuhan rumah. Jenis yang pertama adalah standby genset yang dapat dipasang secara permanen. Genset ini dapat menyala secara otomatis apabila listrik rumah mengalami pemadaman. Genset ini akan mati secara otomatis ketika listrik kembali menyala.
Genset standby ini biasanya menggunakan bahan bakar gas. Dengan demikian, jenis generator set ini sangat sesuai untuk digunakan apabila rumah Anda telah memiliki saluran gas sendiri. Keuntungan dari perangkat ini adalah kemudahan yang bisa Anda dapatkan karena kemampuannya untuk menyala dan mati secara otomatis.
Jenis yang kedua adalah genset portable yang cenderung lebih mudah daripada genset standby. Sesuai dengan namanya, perangkat ini dapat ditempatkan di mana saja, baik di dalam maupun di luar ruangan. Genset portable juga lebih mudah didapatkan karena jumlah toko jual genset lebih banyak tersebar. Bahan bakar yang digunakan oleh genset portable adalah solar atau bensin.
- Ketahui tipe dan merk yang berkualitas
Mengetahui merk serta tipe genset yang berkualitas sangat membantu untuk mendapatkan genset yang berkualitas pula. Sebelum melakukan pembelian, ada baiknya Anda mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai jenis genset yang sesuai dengan kebutuhan Anda. lakukan beberapa perbandingan sebelum memutuskan.
- Perhatikan bahan bakar yang digunakan
Berbagai jenis genset menggunakan bahan bakar yang berbeda. Bahan bakar yang umum digunakan antara lain bensin, solar dan gas. Jika Anda membutuhkan genset dengan kapasitas daya yang besar, ada baiknya untuk memilih genset dengan bahan bakar solar. Segera kunjungi toko jual genset untuk mendapatkan genset pilihan Anda.
Baca Juga : Atap Rumah Genset Yang Tepat Untuk Genset Anda